PERSIAPAN TRIP KOREA
Korea Selatan saat ini memang
sangat populer di kalangan traveler, ibu-ibu, maupun anak-anak muda karena
virus “Korean Wave” yang mendunia. Mulai dari K-drama yang menjadi favorit para
remaja, mak emak hingga kakek nenek, plot cerita, seting yang menarik
serta jumlah episode yang terbilang sedikit membuat banyak yang tertarik
menontonnya, hingga stasiun-stasiun TV pun turut menayangkannya. Lain lagi
musik K-pop yang sudah mendunia jadi kegemaran para remaja –bahkan saya yang
sudah kerja dan bukan remaja lagi- dengan fans fanatiknya hampir di seluruh
dunia.
Pemerintah Korea saat ini sedang
gencar-gencarnya melakukan promosi wisata ke Korea Selatan, bukan hanya Seoul
dan Busan, daerah seperti Gyeonggi dan Gangwon pun turut dipromosikan dengan
maksimal.
![]() |
The Great Gwanghwamun |
![]() |
Teman-teman syantiikku dengan hanbok |
Nah, untuk persiapan wisata ke
Negeri Ginseng tidak segampang ke negeri tetangga seperti Malaysia ataupun
Singapura. Perlu persiapan yang matang, tidak bisa mencari penginapan langsung
disana, tidak bisa mencari tiket dalam waktu dekat. Belum lagi urusan visa,
jangan lupa Pemerintah Korea mewajibkan warga Indonesia yang ingin memasuki negaranya
dengan visa.
Pertama, tentukan tanggal
keberangkatan, pada musim apa. Karena berbeda musim berbeda pula atraksi wisata
yang disajikan alamnya. Berbeda juga pakaian yang harus disiapkan. Jangan sampai
membeli tiket pesawat untuk bulan januari namun tidak mempersiapkan jaket tebal
/Padded coat, wah bakal tersiksa liburan kalian karena tak punya jaket.
Atau misal berencana wisata pada bulan April tidak perlu membawa jaket terlalu
tebal, yang ada malah koper penuh (dan berat) karena jaket.
![]() |
(sumber : http://gayahidup.dreamers.id/article/39159/menyambut-musim-semi-dengan-festival-bunga-sakura-terbesar-di-korea-selatan) |
![]() |
(sumber: http://www.liburansari.com/2016/12/musim-gugur-saat-terbaik-berkunjung-ke.html) |
![]() |
(sumber : https://www.bnbhero.com/en/tours/583?currency=KRW) |
Berikutnya, carilah tiket
jauh-jauh hari sebelum tanggal yang ditentukan. Biasanya maskapai penerbangan
sering mengadakan promo pada saat travel fair. Jika anda sedang beruntung, maka
bisa mendapatkan promo pesawat full service dengan harga LCC. Atau lebih
gampang cek promo-promo pesawat LCC seperti Air Asia yang sangat ‘rajin’
memberikan promo kursi gratis. Silahkan cek traveloka, skyscanner, utiket atau
apapun web langganan anda. Kadang maskapai bisa memberi harga sangat murah,
dengan trik memilih tiket KL-Seoul/ KL- Busan dulu yang biasanya lebih murah bisa
sampai 2.000.000 PP, baru membeli tiket ke Malaysia. Atau tiket connecting
langsung dari Indonesia. Biasanya bisa didapat dengan harga kurang dari 4
jutaan. Rajin-rajinlah mencari promo setiap hari, sekitar 8 bulan sebelum
keberangkatan.
![]() |
Skyscanner.co.id |
Setelah dapat tiket mulailah
mencari hotel. Sekarang, dengan banyaknya aplikasi pencari tiket dan hotel
memudahkan semuanya. Saya biasanya menggunakan booking.com, airbnb.com maupun
agoda.com dan berbagai aplikasi lainnya. Namun ada hal penting yang perlu
dilakukan sebelum memilih hotel, yaitu kota mana yang ingin anda kunjungi.
Sehingga bisa direncanakan pemesanan hotel anda. Misalkan anda terbang ke
busan, lalu ingin ke mount Seorak baru ke Seoul. Maka dapat direncanakan berapa hari pemesanan tempat menginap di masing-masing kota. Nah, untuk wilayah
seoul sendiri biasanya para traveler sering memilih area Hongdae, Sinchon, Ehwa, City Hall, Jongno ataupun Gangnam. Area tersebut sering dipilih para traveler karena
berdekatan dengan atraksi wisata, tempat shopping, maupun area downtown
yang populer.
Sedikit tips, jika anda memilih area kumpulan para kawula muda dengan banyaknya cafe, fashion store murah dan tempat-tempat makan, maka pilihlah hongdae, ehwa atau sinchon. Area tersebut berdekatan dan merupakan area kampus sehingga sangat banyak toko-toko dan tempat makan murah, termasuk penginapan dengan harga murah.
Sedikit tips, jika anda memilih area kumpulan para kawula muda dengan banyaknya cafe, fashion store murah dan tempat-tempat makan, maka pilihlah hongdae, ehwa atau sinchon. Area tersebut berdekatan dan merupakan area kampus sehingga sangat banyak toko-toko dan tempat makan murah, termasuk penginapan dengan harga murah.
![]() |
Area Hongdae |
Jika ingin dekat dengan tempat wisata maka pilihlah City Hall ataupun Jongno, area tersebut dekat dengan area pemerintahan, perkantoran, Istana-istana,Bbukchon Hanok Village maupun Insadong (seperti pasar seni dan
barang khas Korea). Nah lain lagi jika anda ingin merasakan sensasi menginap di
area downtown, siapa yang tidak mengenal Gangnam, kalau anda mengejar
artis-artis (atau oppa-oppa ganteng), ingin merasakan tinggal di area eksklusif, pilih saja Gangnam.
·
Pilihan type tempat menginap pun beragam. Jika budget
anda lumayan tebal dan ingin tempat tinggal yang nyaman, pilihan hotel sangat
beragam, bisa juga memilih guest house yang berbentuk seperti tempat tinggal
tradisional korea. Namun, jika budget anda terbatas –seperti saya hehe-
harus rajin mengulik aplikasi pencari hotel dengan baik (dan penuh strategi).
Ada banyak hostel atau guest house (bukan hotel yaa) yang menyediakan kamar
nyaman dengan harga murah, pilih tipe kamar (double, triple, family atau dorm).
Untuk kamar dorm harganya jauh lebih miring tapi fasilitas kamar mandi biasanya
besama (share), bukan private bathroom. Pengalaman saya menyewa kamar kurang
lebih 250.000 per hari (kalau tidak salah ingat).
·
Lalu pilihlah hotel yang lokasinya bagus, misal
dekat dengan tempat wisata, tempat makan terkenal, yang paling penting dekat
dengan stasiun subway. Lokasi strategis dapat membantu mengurangi pengeluaran anda
(sangattt).
·
Jangan lupa cari hotel dengan review score yang
bagus, artinya hotel ini disukai customer. Kalau bisa pilih yang diatas
8. Tapi bukan berarti yang nilainya 7 kurang recomended, sudah lumayan
bagus kok.
·
Fasilitas lain yang perlu dipertimbangkan adalah
tersedianya breakfast, dapur umum, mesin cuci, free wifi, heater maupun
tempat parkir. Waktu itu saya beruntung mendapatkan guest house dengan semua
fasilitas tambahan yang GRATISSSS. Luar biasa bukan?
Setelah dapat tempat menginap,
mulailah sambil merencanakan itinerary kasar-kasaran dengan bantuan dari
internet tentunya. Bacalah blog-blog pengalaman wisata korea
sebanyak-banyaknya. Cari juga info tempat wisata dari kementrian pariwisata
korea, bisa kunjungi visit korea untuk mendapatkan gambaran wisata disana.
Bertanya sebanyak-banyaknya (asal nggak ngerepotin orang). Kumpulkan peta
subway, bus, dan peta wisata. Pelajari dengan baik. Jika anda memahami peta
tersebut DIJAMIN tidak akan nyasar di Seoul. Karena Korea Selatan itu
seperti yang anda bayangkan. Asalkan anda pintar mengalokasikan waktu maka
perjalanan anda akan sesuai dengan rencana (kalo pengen contoh itin saya nanti
ya saya upload belakangan mungkin).
Hal penting lainnya adalah visa.
Justru ini yang paling penting. Percuma jika anda sudah memesan semuanya, sudah
siap kopernya tapi visa belum keluar, bahkan ditolak. Gagal sudah
perjalanannya. Oleh karena itu sangat harus diperhatikan masalah ini. Untuk
pengalaman membuat visa yang saya alami akan ada di post lainnya. (ditunggu
aja).
Hal terakhir yang penting adalah
perkirakan keperluan bagasi anda. Jika anda menaiki pesawat full service tidak
perlu khawatir. Asalkan bagasi tidak melebihi 23 kg dan bagasi kabin tidak
lebih dr 7 kg (atau koper ukuran small) anda aman. Jika anda memilih pesawat
LCC maka harus diperhitungkan bakal
perlu berapa banyak, karena anda harus menambah biaya bagasi lagi. Dulu saya
berangkat dengan LCC, karena koper saya diisi baju cuma setengahnya, sisanya
sengaja saya isi dengan makanan bekal, sehingga bisa diisi dengan hasil
belanjaan dan oleh-oleh untuk pulangnya. Saya menambah bagasi 5kg (kalo tidak
salah) saat berangkat.
Oh ya, bekal sangat diperlukan.
Seperti lauk / side dish kering seperti abon, kering tempe, snack, dll.
Apalagi bagi kamu yang bukan pecinta makanan korea alias lidah Indonesia. Tidak
perlu repot masalah nasi karena disana dijual nasi instan yuang hanya perlu
dihangatkan, minimarket di korea juga menjual telur masak/mentah. Untuk masalah
pengalaman makan saya di Korea juga akan saya bahas di laman berbeda.
Hal terakhir, ini yang paling
penting. Pilihlah teman yang klop. Jangan memilih teman yang ribet jika anda
suka pergi dengan simple apalagi backpacking. Tapi pilihlah teman yang detail,
baik dalam merencanakan maupun saat di lapangan. Itu perlu agar kamu tidak
kerepotan sendirian. Pilih yang asik dan tidak cerewet. Anda tidak mau kan trip
anda justru jadi berantakan karena berantem/ berselisih pendapat?
Nah segitu dulu persiapan trip
Korea yang diperlukan. Semoga bermanfaat. Kalau bingung silahkan bertanya, saya
siap membantu😉
Komentar
Posting Komentar